Selain Desain Keren, Ini Pedoman Penting Saat Beli Custom Jacket
Dalam memilih jaket sebagai
pelindung tubuh, sebaiknya tidak hanya mengutamakan desain. Spesifikasi
utamanya juga harus diperhatikan dengan cermat agar tak salah pilih produk.
akan tetapi, sebagian besar orang kurang mengetahui trik untuk memastikan kualitas
jaket, terlebih jika pesan custom jacket. Agar mudah, berikut ini adalah pedoman utama beli jaket
secara custom.
1. Kebutuhan
Hakikatnya, setiap pembelian produk
bertujuan untuk memenuhi kebutuhan. Akan tetapi, keinginan selalu memengaruhi
tingkat pembelian itu sendiri. Agar sesuai dengan kebutuhan, lakukanlah
identifikasi kebutuhan setiap kali membeli produk apapun.
Belilah jaket yang fungsinya sesuai
kebutuhan, misalnya jaket bomber untuk bepergian dan hang out, jaket hoodie
untuk travelling, dan jaket crewneck untuk bersantai saat cuaca
dingin. Kesesuaian ini akan memudahkan Anda dalam membeli jaket secara tepat
guna, terlebih jika belinya secara custom.
Karena sesuai selera pribadi, pemesanan custom
harus benar-benar sesuai.
2. Kredibilitas Jasa Custom
Poin penting berikutnya adalah
kredibilitas pihak jasa custom. Jika
berniat untuk memesan jake secara custom
yaitu dengan desain sendiri, maka pilihlah jasa berkualitas. Lama beroperasi,
pencapaian, testimoni pelanggan, kelengkapan produk dan layanan, kualitas hasil
produksi, merupakan beberapa indikator untuk menilainya.
Jika beberapa indikator tersebut
terpenuhi, maka Anda akan lebih mudah mendapatkan produk jaket terbaik.
Teknologi yang digunakan juga memadai dengan kualitas kerja SDM yang
terpercaya. Jadi, janganlah buru-buru dalam menentukan pihak jasa.
3. Bahan Dasar
Bahan dasar jaket sangat berkaitan
dengan kenyamanan pemakaian jaket. Jadi, harus perhatikan jenis bahan yang
tepat untuk suatu tipe jaket. Agar mudah memilih bahan, tentukan terlebih
dahulu jaket yang diinginkan. Anda bisa menentukan lebih dari satu tipe jaket.
Setelah itu, ketahuilah bahan yang direkomendasikan untuk setiap tipe jaket
tersebut.
Cara di atas sangat efektif untuk
menentukan bahan dari masing-masing jaket. Pilihlah berdasarkan bahan yang
direkomendasikan agar fungsi jaket bisa optimal sekaligus tahan lama. Anda bisa
mengumpulkan informasi terkait jenis bahan dan sifat kainnya agar tidak salah
pilih.
4. Ukuran
Layanan custom jacket juga menganjurkan pemesanan jaket sesuai ukuran tubuh.
jangan sampai Anda sembarangan dalam menentukan ukuran. Karena pemesanan secara
custom, Anda leluasa menentukan
ukuran jaket karena tidak terpicu oleh persediaan.
Karena jaket merupakan outwear,
pilihlah ukuran setidaknya satu ukuran di atas ukuran pakaian biasanya. Hal ini
sangat penting agar jaket tidak terlalu kecil atau terlalu besar, sehingga
nyaman dipakai untuk beraktivitas. Fungsinya juga optimal, tanpa mengganggu
kenyamanan.
5. Jahitan dan Resleting
Jahitan sangat penting untuk
diperhatikan. Jaket akan tahan lama jika jahitannya kuat dan rapi. Kualitas
produk dari segi jahitan ini dapat dinilai dari testimoni pelanggan. Jika
membeli langsung, maka bisa dipastikan melihat contoh hasil produksinya.
Mengenai resleting juga sama. Anda
bisa cek jika beli langsung. Jika tidak, pastikan resleting terlihat jelas
dalam foto produk untuk memastikan kualitasnya. Utamakan terdapat garansi
produk untuk berjaga-jaga ketika produk tidak sesuai.
6. Harga
Membeli suatu produk juga harus
mempertimbangkan harga sebagai komponen penentu. Anda bisa memesan jaket tipe
apapun dan berapapun secara custom.
Akan tetapi, spesifikasi dan jumlah barang memang mempengaruhi harga. Jadi,
perhatikan range harga dari suatu produk dan sesuaikan dengan bujet yang
tersedia.
Sebagian besar orang pasti melihat
desain jaket yang meliputi warna dan corak, namun jangan mengesampingkan
komponen utama. Pilihlah jaket dengan spesifikasi produk berkualitas. Soal
pemesanan custom jacket yang
lebih detail karena dipilih menurut request,
kredibilitas jasa itu penting. Custom.co.id adalah salah satu yang terpercaya
dengan produk lengkap dan berkualitas.
Belum ada Komentar untuk "Selain Desain Keren, Ini Pedoman Penting Saat Beli Custom Jacket"
Posting Komentar